Jumat, Maret 23

Tutorial Membuat Boneka Anjing

Cara membuat boneka anjing dari kain flanel adalah
1.  Gunting flanel sesuai dengan pola
Dua lbr kepala, 2 lbr badan, 1 lbr belang kepala, 1 lbr hidung, 2 lbr telinga, 1 lbr perut, 1 lbr flanel untuk sangkutan gantungan.


2. Dengan menggunakan lem tembak, tempel dan rekatkan belang cokelat dan hidung di bagian kepala anjing dan perut kebagian badan anjing.


3. Jahitkan manik-manik hitam untuk membuat mata anjing. Perhatikan posisinya karena akan berpengaruh pada ekspresi wajah.


4. Lem bagian telinga dan rekatkan pada bagian kepala (gambar 4a).


5. Jahit hasil langkah 4 dan bagian kepala lainnya dengan tusuk feston. Bagian tengah kepala selipkan kain flanel untuk sangkutan gantungan (gambar 5a). Jangan lupa, sisakan lubang di bawah kepala untuk memasukkan dakron (Gambar 5b).










6. Jahit pula badan anjing dengan tusuk feston, tetap sisakan untuk lunbang memasukkan dakron.


7. Masukkan dakron sedikit demi sedikit dengan tusuk sate atau lidi ke bagian kepala dan badan.


8. Tempel dan rekatkan bagian badan dengan kepala.


9. Jahit kembali bagian badan dan kepala dengan menggunakan tusuk feston.

10. Beri lem tembak di bagian leher dan rekatkan pita.


11. Pasang gantungan dengan menggunakan tang.

12. Taraaaaa.... Boneka flanel pun siap untuk dipacking dengan plastik kilat dan dipasarkan. ^^

Taaraaaa... Boneka Flanel pun telah jadi.... ^^




Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...